Breaking News
Loading...
Rabu, 21 Mei 2014

Banyak Janji Jokowi yang Belum Diselesaikan saat Kampanye

19.57
 Jokowi saat dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta (Foto: Dok Okezone)


JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) memutuskan mengambil cuti panjang selama proses pemilihan presiden 2014. Untuk sementara waktu, Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan menjadi pelaksana tugas gubernur.

Mampukah Ahok mengemban tugas itu sendirian? Pengamat Tata Kota Rudy Parluhutan Tambunan menilai, Ahok akan mampu mengemban tugas tersebut asalkan mendapat dukungan dari DPRD.

"Sebagaimana Ahok bekerja satu paket dengan Jokowi, sebagai eksekutif dia wajib mendapat dukungan dari legislatif yakni DPRD. Jangan sampai DPRD mengganggu dengan urusan-urusan partainya. DPRD diharap tetap mengerjakan tugasnya sesuai porsi," ujar Rudy saat berbincang dengan Okezone.

Kendati demikian, Rudy menyebut ada hal yang harus diperhatikan baik oleh Ahok yakni terkait pengendalian emosi. Ahok memang dikenal sebagai pribadi yang ceplas-ceplos dan penuh amarah.

"Saya khawatir tentang emosinya Ahok. Dia itu ceplas ceplos, tidak seperti Jokowi yang sudah matang. Ahok harus berhati-hati dalam hal itu,"kata Rudy.

Rudy menyayangkan langkah Jokowi yang memilih maju dalam pilpres dan meninggalkan Jakarta. Masih banyak program yang dulunya dibawa dalam visi misi masa kampanye yang belum terealisasikan.

"Tentu saja warga Jakarta akan kehilangan Jokowi, masih banyak permasalahan yang belum terselesaikan dan masih banyak janji politik saat kampanye yang belum dilakukan," keluhnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer